POLRES FLOTIM GELAR PASUKAN

Berita Terkini Flores Timur. 

Rabu tanggal 11 November 2020 pukul 09.00 wita bertempat di lapangan Apel Polres Flotim Kel. Amagarapati, Kec. Larantuka, Kab. Flotim Polres Flotim Gelar Pasukan dalam rangka Penanggulangan Bencana Alam di Kabupaten Flores Timur.

   

Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Penanggulangan Bencana Alam yang di pimpin langsung oleh Kapolres Flotim AKBP I GUSTI PUTU SUKA ARSA, SH.,S.Ik. Dalam acara Gelar pasukan yang di ikuti oleh unsur- unsur terkait baik dari Pemerintah Daerah dan Kodim 1624 berjumlah kurang lebih 60 personil gabungan dan di hadiri oleh : Kapten Inf *PAULUS IBI WEKING* ( Pasi Ops ), ALFONSUS HADA BETAN, SP. ( Kepala Pelaksana ). MASIANUS MILA,S.Kom. ( Kepala BMKG Kab. Flotim ). Para Perwira Polres Flotim. 

Seperti di saksikan oleh Berita Terkini Flores Timur Kapolres Flotim dalam Sambutannya pada apel gelar pasukan ini menyampaikan bahwa Kab. Flotim merupakan wilayah kepulauan yang mana memiliki potensi Bencana baik di Darat maupun di Laut berupa kecelakaan laut dimana bagi para pelaut masih ada yang tidak mengindahkan himbauan dari BMKG, BPBD, dan KUPP kelas II Kab. Flotim. Banyak Pohon - Pohon yang sudah berumur cukup tua yang bisa mengakibatkan Tumbangnya Pohon secara tiba tiba yang menimpah pengendara motor màupun lainnya dan terjadi tanah longsor di beberapa titik rawan longsor banjir bandang dan angin puting beliung. 

Dan pada saat ini wilayah Flotim sudah memasuki musim pancaroba yang ditandai dengan perubahan cuaca atau suhu udara yang tidak menentu, seperti banyak angin dan hujan. untuk itu sudah menjadi tanggung jawab dan kewajiban semua pihak dari seluruh stakeholder yang ada. Oleh sebab itu kita dapat melakukan Pemetaan daerah yang berpotensi terjadinya bencana yang mungkin terjadi di kab. Flotim. Pengintegrasian penanggulangan bencana antar Instansi Daerah terkait dengan pembuatan SOP. Memberikan Input yang terkait dengan pelaksanaan tugas dan fungsi yang tepat. 

Penyelenggara penanggulangan dengan dukungan yang memadai, secara cepat, tepat dan bertanggung jawab. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pelatihan gabungan serta meningkatkan kwalitas data , Informasi dan pelaporan kejadian Bencana. Kapolres Flotim juga menghimbau kepada peserta apel gelar pasukan untuk pentingnya bagi kita semua untuk memberikan himbauan - himbauan kepada masyarakat untuk menekan dan mencegah agar apabila terjadinya bencana tidak memakan korban jiwa. 

Kegiatan Apel Gelar Pasukan yang berakhir pada pukul 09.30 wita ini sekaligus melihat dan mengecek peralatan dan sarana yang di miliki oleh satuan tugas penanggulangan bencana.


Berikut Video Apel Gelar Pasukan dalam rangka penanggulangan bencana di Kab. Flotim




Komentar

Postingan populer dari blog ini

TOURNAMENT VOLLY ROS LEWODULI MEMASUKI BABAK 8 BESAR PUTRA DAN 4 BESAR PUTRI.

MASUK BABAK FINAL PEREBUTAN JUARA 3 DAN 4 TOURNAMENT ROS LEWODULI YUK SIMAK TEAM YANG AKAN BERTANDING